Si Gadis Bintang, Stevia

Perempuan yang lahir dengan nama lengkap Regina Stevia Tandayu dan kerap disapa Stevia adalah gadis kelahiran 4 April 2008 di kota Semarang. Stevia dibesarkan oleh kedua orang tuanya yang bekerja sebagai akuntan. Bagi Stevia, orang tuanya sangat memotivasi hidupnya. Hal ini membentuk kepribadian Stevia yang rajin, sopan, dan teratur.

Di usia nya yang ke-16 tahun, Stevia sudah mempunyai beberapa experience yang bisa dijadikan panutan buat teman-teman nya! Cita-citanya untuk  menjadi seorang Entrepreneur dan public speaker mendorong gadis ini untuk terus maju ke langkah selanjutnya untuk menaklukkan impiannya. Di tengah kesibukannya sebagai siswi SMA, tidak menghalangi jalan hobinya seperti menyanyi, membaca novel, dan travel ke tempat bersejarah. Menurutnya, masa muda adalah masa yang tidak bisa diulang. Maka dari itu perlu dimanfaatkan dengan baik.

Di dalam kehidapan sehari-hari salah satunya di sekolah, Stevia termasuk siswi teladan. Dimulai dari keaktifannya dalam mengikuti komunitas, organisasi, dan juga ketika pembelajaran di kelas. Bisa dikatakan, prestasi gadis ini sangat beragam. Entah dari sisi akademik, non-akademik, dan organisasi yang dia ikuti.

Hasil pencapaian yang gadis ini raih, berbuah nyata. Entar dari segi akademis, dan non akademisnya. Bidang akademis benar-benar membuat gadis ini bersaing dengan teman-teman. Tapi hal itu membuahkan hasil. Semasa SD Stevia berhasil meraih peringkat 9 se-paralel pada tahun 2020. Tidak hanya itu, tapi ketika masa SMP Stevia juga berhasil meraih peringkat 3 Ujian Semester pada tahun 2023

Di sisi lain, kemampuan non-akademik Stevia juga bervariasi setiap tahunnya. Pada tahun 2019 gadis ini berhasil meraih juara 2 lomba cipta puisi yang diselenggarakan oleh SMP Krista Mitra. Pada tahun 2022 Stevia berhasil meraih Juara 3 lomba Choir yang diselenggarakan oleh Soegijapranata dan Gold Medal Choir Festival Brawijaya. Pada tahun 2023, ia berhasil meraih juara 2 lomba dance yang diselenggarakan oleh I-Connect, Juara 3 lomba film pendek yang diselenggarakan oleh walikota Semarang, Juara 1 modern dance yang diselenggarakan oleh Karang Turi, dan juara 1 Rhythmic Band Competion yang diselenggarakan oleh UNIKA.Organisasi & Komunitas.

Terlepas dari kegiatannya untuk mengikuti lomba. Ternyata gadis ini juga aktif dalam organisasi dan komunitas, seperti OSIS, KOMPAS, tim dance, tim band, serta paduan suara. Tak heran jika Stevia memiliki banyak pengagum di sekolah atau sekitar nya.

Walaupun terdengar seperti gadis yang hebat. Sama seperti manusia pada umumnya, Stevia juga memiliki pengalaman yang menyedihkan. Ketika masih kecil, Stevia pernah jatuh dari kasur sehingga membuat kakinya retak. Hal ini membuat dirinya benar-benar terpuruk saat itu. Tak kalah menyedihkan ketika Stevia mendengar bahwa mamanya mengalami kecelakaan. Dari peristiwa itu, tidak menghentikannya untuk terus membuka lembaran baru setiap harinya untuk selalu tersenyum.

Lembaran itu akan tiba saatnya di mana dirinya dihujani perasaan bahagia. Misalnya ketika dapat bertemu dengan teman-teman lombanya, punya pengalaman baru dalam hidupnya, serta diberi kesempatan untuk memenangkan lomba. Masih banyak pengalaman bahagia yang dialaminya. Saking banyaknya pun tak terhitung.  Itulah kisah singkat tentang Si Gadis Bintang, Stevia. Melalui berbagai pengalaman yang diketahui, dapat disimpulkan bahwa hidup tidak berjalan semulus itu. Kadang ada momen ketika kita di atas awan, dan ada ketika kita jatuh ke dalam samudera.# Livia Devina


Diterbitkan

dalam

oleh

Tags:

Comments

2 tanggapan untuk “Si Gadis Bintang, Stevia”

  1. Avatar fomyday

    where to buy priligy Naltrexone was designed to inhibit opioid receptors without activating them and hence used to block the stimulatory effects of morphine and heroin

  2. Avatar Sissekifs

    Cotinine can be traced in nonsmokers exposed to secondhand smoke priligy review members Subsequently, BRCA testing to determine eligibility for adjuvant olaparib is expanding into the early stage setting, as well

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *