
Puncak Gunung
Karya: Angelina Puspitaningtyas/X7
Hari mulai gelap
Saat aku mulai berjalan
Mendaki tanah berbatu, menaiki anak tangga
Menyusur hutan di waktu malam
2 jam telah berlalu
Sampai ku di puncak gunung
Mataku tidak mau terpejam sekejap saja
Takjub akan bentangan alam karya Pencipta
Pagi hari
Matahari mulai malu-malu merangkak naik
Kunikmati angin yang semilir
Terimakasih Tuhanku untuk alam yang indah ini
Sekolah, Gerbang Masa Depan
Karya: Nikita Natasya Mulyadi/X9
Di balik gerbangmu, ilmu kami temui,
Di tiap langkah, ada bimbingan yang murni.
Guru setia menuntun tanpa henti,
Membekali kami dengan pengetahuan sejati.
Di ruang belajar, harapan ditanam,
Setiap pelajaran membentuk masa depan.
Sekolahku, engkau perisai dalam diam,
Menyiapkan kami untuk dunia yang gemilang.
Aku, Kamu, dan Waktu
Karya: Cindy Aurelia Renata Kurniawan/X3
Hari berganti hari
Minggu berganti minggu
Tak pernah ku lelah menunggumu
Walau ku tau kau tak akan datang
Aku memandangi mu dari jauh
Tanpa kau sadari kehadiran mu membuatku tenang
Hingga akhirnya aku tak bisa melihat mu lagi
Dipisahkan oleh waktu
Di Balik Sinar Pagi
Karya: Gabriella Rosely /X5
Di balik sinar pagi yang lembut
Terhampar waktu, tak terjamah
Rasa malas menyelimuti langkah
Seolah dunia menanti, tak ada kata.
Mimpi-mimpi tersimpan dalam bayang
Keringat belum menetes, semangat tak terbang
Hanya desah nafas, dalam lelap yang panjang
Namun di dalam hatiku
Suara halus, penuh harapan berkata
Bangkitlah, katanya
Ambil langkah
Hiduplah sepenuh
Jangan biarkan itu terlewat
Tinggalkan Balasan